Rabu, 07 Desember 2011

Pelayanan di Panti Rehabilitasi Shekinah Glory 13/11/2011

Kali ini Ekklesia Ministri melayani di Panti Rehabilitasi khusus orang orang stres dan depresi yang berada dibawah naungan gereja GPIM Shekinah Glory yang alamatnya di jalan Kebraon Indah Permai blok K no 6 – 10 Surabaya. Dengan pengurus sebanyak 4 orang dan dibawah koordinasi ibu Pdt. Alice Anneke W, Ch, STh kini telah terkumpul sebanyak 30 orang pasien yang terdiri dari 11 orang pria dan sisanya sebanyak 19 orang perempuan. Melihat rentang usia pasien yang antara 26 – 45 tahun ( masih masa produktip ) ini menimbulkan keprihatinan dan belas kasihan di hati kami.
Sebelum ibadah dimulai, acara santap siang bersama pun kami lakukan. WL dan singer pada acara ibadah ini dipandu oleh Sungai Yordan ministri dan firman Tuhan disampaikan oleh bapak Toni, hambaNya yang memiliki talenta langka yaitu berkhotbah untuk orang prang yang “berkebutuhan khusus”.
Ekklesia memberikan donasi berupa kebutuhan sehari-hari seperti obat OTC, beras, gula, baygon, sabun mandi/cuci, pakaian, dan lain lain.

1 komentar:

  1. saya ingin menitipkan saudara perempuan saya,bagaimana caranya ? tlong dibantu.trimakasih.

    BalasHapus